Kelebihan dan Kekurangan Masing-Masing Jenis Mesin Cuci

1. Mesin cuci 2 tabung

Kelebihan :

– Harga lebih murah dari mesin cuci otomatis.
– Bisa menggunakan air dengan tekanan rendah (tidak harus deras).
– Perawatan lebih mudah dan apabila terjadi kerusakan, harga onderdilnya lebih murah dari mesin cuci otomatis.

Kekurangan :

– Cara pengoperasian masih manual, masih menggunakan timer putar mulai dari proses mencuci, mengeringkan dan membuang air.
– Konsumsi air lebih banyak.

2. Mesin cuci 1 tabung bukaan atas (Top Loading)

Kelebihan :

– Proses mengisi air, pencucian, membuang air sampai mengeringkan diatur otomatis oleh tombol-tombol digital mesin cuci, dengan sekali tekan tombol start, mesin cuci akan bekerja secara otomatis sampai proses selesai.

Kekurangan :

– Harga lebih mahal.
– Untuk anda yang terbiasa memakai mesin cuci 1 tabung, mungkin dapat membingungkan anda karena banyaknya tombol untuk mengatur pengoperasian mesin cuci tersebut. Sebelum mengoperasikan, alangkah baiknya anda membaca buku petunjuk/user manual.

3. Mesin cuci 1 tabung bukaan depan (Front Loading)

Kelebihan :

– Teknologi lebih canggih.
– Hasil cucian lebih bersih dibandingkan dengan kedua jenis mesin cuci diatas, karena kerja mesin berputar dengan cara tabung menghadap ke depan seolah-olah membanting-banting pakaian.
– Konsumsi air lebih hemat.
– Konsumsi listrik lebih hemat asal heater/pemanas tidak dinyalakan.
– Proses pengeringan dengan putaran sangat cepat sehingga kandungan air di pakaian sangat diminimalisir untuk mempercepat keringnya pakaian setelah dijemur.

Kekurangan :

– Harga lebih mahal dari mesin cuci top loading.
– Membutuhkan aliran air yang deras.
– Apabila proses pencucian sudah mulai, tidak bisa menambahkan cucian karena pintu mesin cuci tidak dapat dibuka secara tiba-tiba.
– Apabila proses mencuci tiba-tiba mati lampu, cucian tetap terkunci di dalam dan harus menunggu sampai listrik menyala kembali.

Satu pemikiran pada “Kelebihan dan Kekurangan Masing-Masing Jenis Mesin Cuci”

Tinggalkan komentar